Serigala di dalam Kamarku / Wolves in My Room #1

Hiduplah seorang anak perempuan yang takut kegelapan. Ia selalu menghabiskan harinya di dalam kamar. Kamar adalah tempat yang paling aman .. Itulah yang selalu ia pikirkan. Menurutnya tidak ada yang lebih indah selain kamar dan senja yang ia lihat dari jendela kamarnya. Benar. Ia menyukai senja. Bersyukur sekali Tuhan menciptakan langit seindah itu. Sayangnya, mungkin tidak banyak yang menyadari itu.

Sejak kecil ia selalu menganggap rumah adalah lingkaran dimana ia bisa melakukan apapun, itulah sebabnya sampai saat ini ia sangat mencintai lingkaran (family/home) itu. Berharap tidak ada yang bisa merubahnya, berharap yang ia lihat takkan pernah hilang.


 


Meskipun ada masa dimana ia harus keluar dari lingkarannya. Mencoba di lingkaran baru .. sampai waktu dimana ia harus mencari lingkaran kedua untuk menetap.

Suatu hari ketika hendak tidur ia mematikan lampu kamarnya. Ia pun terlelap. TETAPI ...
Tiba-tiba keluar seekor serigala yang mengejar dan berusaha memakannya  di dalam mimpinya. Ia terbangun, terkejut. Nafasnya terengah-engah dan ia pun berusaha menyalakan lampu kamarnya. Sejak saat itu ia tidak berani untuk tidur dalam keadaan gelap.

Comments

Popular posts from this blog

Konsep Dasar Profesi Kependidikan

Taman Cattleya: Tempat yang Nyaman untuk Bersantai

Sumber-Sumber Ajaran Agama Islam

Maybe Just Me, They Didn't